PAREPARE, PIJARNEWS — Petani di Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, Sulawesi Selatan, mengeluhkan kelangkaan pupuk. Beberapa hari ini, pupuk sulit ditemukan di Parepare, akibatnya ratusan hektare padi di Parepare terancam gagal panen.
Sejumlah petani di Kelurahan Wattang Bacukiki dan Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, sudah sebulan tidak mendapatkan pupuk. Ratusan hektare sawah di Kota Parepare, terancam gagal panen. Menurut petani hingga Desember 2017, baru dua sak pupuk yang mereka dapatkan.
Menurut petani, walau mengalami kelangkaan, namun harga pupuk yang didapatkan tidak mengalami kenaikan. Harga pupuk urea Rp90.000 persak.
Menurut Gawis, salah seorang petani, mereka dijanji hingga hari Selasa depan.
“Sudah sebulan pupuk mengalami kelangkaan, hingga saat ini lahan saya puluhan hektare. Namun saya baru mendapatkan dua karung pupuk,” ujar Gawis. (sam/asw)