PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Satu hari pembelajaran di luar kelas (Outdoor Classroom Day) serentak dilaksanakan di sekolah se-Kota Parepare, Kamis (7/11/2019). Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Anak Internasional (HAI).
Salah satunya di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Munawwarah, Jalan Swaka Alam Lestari, Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung, Kota Parepare. Ratusan siswa mulai tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) hingga Madrasah Aliah (MA) antusias mengikuti kegiatan sekolah ramah anak itu.
Rasa senang dan gembira diungkap salah seorang siswi, Ruma Ayu Wulandari. “Saya senang karena bisa belajar sambil bermain bersama teman-teman dan guru-guru,” pungkasnya.
Sementara, Kepala Mts Almunawwarah A. Hasmawati Elmi menyampaikan, kegiatan sekolah ramah anak sangat bagus untuk dilaksanakan.
“Kegiatan sekolah ramah anak ini saya lihat sangat bagus, karena anak-anak cukup antusias. Sejak persiapan, anak-anak sudah sangat senang menyambut hari ini, begitu pun guru-guru,” jelasnya.
Ia berharap ke depan kegiatan itu bisa diaktualisasikan kepada anak-anak minimal sekali dalam sebulan.
Kegiatan satu hari belajar di luar kelas Ponpes Al-Munawwarah memiliki 17 item. Dimulai dengan menyambut peserta didik dengan Senyum, Salam dan Sapa (3S), menyanyilan lagu Indonesia Raya. Dilanjut dengan cuci tangan dan berdoa sebelum makan, sarapan sehat bersama.
Kemudian, membersihkan lingkungan, menyingkirkan tanaman serta barang-barang atau hal yang membahayakan. Mematikan lampu, kran air yang terbuka dan peralatan listrik yang tidak diperlukan.
Tidak hanya itu, lanjut Hasmawati, juga ada simulasi evakuasi bencana dalam gerak dan lagu, membaca buku, senam, dan permainan tradisional.
“Kegiatan ini ditutup dengan upacara deklarasi dan pembentukan tim sekolah ramah anak,” ujar Hasmawati. (*)
Reporter : Hamdan
Editor : Alfiansyah Awar