MAKASSAR, PIJARNEWS.COM — Bupati Sidrap H Rusdi Masse (RMS) menyabet penghargaan sebagai tokoh pendorong investasi di Provinsi Sulawesi Selatan. Penghargaan ini diberikan sebagai wujud dan partisipasi RMS dan Pemkab Sidrap dalam memfasilitasi dan mendorong ragam investor masuk di Sidrap. Termasuk investasi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) bernilai triliunan.
Penghargaan ini diberikan RMS dari Lembaga Independen Pemantau Pembangunan (LIPP) bekerja sama salah satu media di Sulsel dalam pemberian penghargaan tersebut, Jumat (20/10/2017) di Hotel Clarion Malassar.
“Pak RMS mampu memberikan bukti mendatangkan investor dan menjadi fenomenal serta menjadi peradaban baru di Indonesia,” ujar Ketua LIPP, Fachruddin.
Asisten I Pemkab Sidrap, Hamka Lokki dan Kadis Kominfo H. Ir. Kandacong bersama Kabid. Pengembangan Infrastruktur Media/ Kehumasan Kominfo Sidrap Sultan Rakib hadir dalam acara penganugrahan tersebut.
Sekadar diketahui, PLTB Sidrap menjadi investasi masuk kategori mahal di Sulsel termasuk di Indonesia, karena nilai investasinya mencapai Rp1,5 triliun. Nilai ini tentu memberikan multi efek ekonomi yang positif bagi masyarakat Sidrap.
PLTB Sidrap direncanakan rampung Desember 2017 dan beroperasi pada Januari 2018. PLTB ini akan menghasilkan paling tidak 75 megawatt daya listrik.
Total daya listrik tersebut akan memenuhi dan menutupi kekurangan daya listrik yang kini melanda sebagian Sulawesi Selatan dan Pulau Sulawesi pada umumnya.
“Investasi di PLTB Sidrap benar-benar bermanfaat bagi masyarakat di Sidrap dan Indonesia pada umumnya,” ujar Fachruddin. (adv)