MAKASSAR, PIJARNEWS.COM — Wakil Presiden RI Jusuf Kalla sedang melakukan kunjungan kerja di Makassar, saat teror bom panci menghebohkan di Bandung, Senin 27 Februari. Menanggapi teror itu, JK menyebut pemerintah telah berupaya sekuat tenaga mencegah.
“Tidak ada satupun negara didunia yang bisa menjamin bebas dari aksi teror. Yang paling penting adalah pemerintah terus berusaha untuk melakukan pencegah aksi terorisme. Bahwa ada satu dua yang lolos, ya bagaimana negara kita terlalu luas,” kata Wapres, saat ditemui PIJAR di Rujab Gubernur Sulsel.
JK menegaskan pemerintah senantiasa hadir melalui aparat kepolisian dan TNI. Kepolisian dan TNI sudah bekerja maksimal dalam upaya pencegahan dan penanganan aksi-aksi terorisme di Tanah Air. “Kita sekuat tenaga mencegah aksi terorisme. Dan untuk kasus ini, kita bekerja maksimal menanganinya,” katanya.
Sebelumnya Pelaku teror bom panci teradi di Taman Pandawa pagi tadi, di Jalan Taman Pendawa, Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Senin, 27 Februari 2017.
Terungkap pelaku berjenis kelamin laki-laki usia 46 tahun, inisial YC beralamat di Desa Cukanggenteng RT 3/1 Kecamatan Pasir Jambu, Kabupaten Bandung.
Saat melancarkan aksinya, pelaku YC sempat menguasai kantor kelurahan Arjuna di Kecamatan Cicendo, Bandung. Pelaku akhirnya berhasil dilumpuhkan tanpa ada korban jiwa dari masyarakat Sipil. Pelaku YC diketahui tewas dalam perjalanan ke rs Bhayangkara Polri Sartika Asih. (gon/ris)