PAREPARE, PIJANEWS.COM — Tim Supervisi Dpp Dansat Wanteror Pasgegana Korbrimob Polri Kombespol hadiri kegiatan Supervisi Operasi Mantab Brata (OMB) Korbrimob Polri di Mako Batalyon B Pelopor Satbrimobda Sulsel, Jalan Chalik No. 3 Kelurahan Sumpang Minangae Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare Rabu 20 Maret 2019.
Supervisi OMB Korbrimob Polri digelar dalam rangka mengecek kesiapan personel dan peralatan dalam menghadapi Pileg dan Pilpres Tahun 2019 serta pemeriksaan dan pengecekan Alat Utama (Alut) & Alat Khusus (Alsus) di Aula Mappagiling Yon B Pelopor Parepare.
Tim Supervisi Dpp Dansat Wanteror Pasgegana Korbrimob Polri Kombespol Mokh. Alfian Hidayat dalam arahannya menyampaikan beberapa poin diantaranya Para Personel Yon B Pelopor diharapkan dapat mengikuti perintah pimpinan mulai dari Danton, Danki, Danyon, Dansat, serta unsur pimpinan kewilayahan.
“Dapat memahami semua aturan dalam bertindak agar tidak melanggar aturan dan HAM. Serta mempergunakan waktu yang ada untuk latihan dan gunakan hal-hal yang bermanfaat, pahami tugas yang akan dilaksanakan, tumbuhkan kreatifitas, berinovasi dalam pelaksanaan tugas,” katanya.
Ia juga menekankan untuk tidak ragu-ragu dan takut dalam mengambil tindakan jika sesuai dengan aturan yang ada. Pegang teguh Satya Haprabu yaitu setia kepada negara dan pimpinannya siapapun pimpinannya yang sah menurut konstitusi.
“Hal utama adalah dapat menjalin kekompakan, saling mengingatkan satu sama lain, sehingga dapat menumbuhkan hirarki diantara sesama dengan jiwa korsa yang benar,” lanjut Alfian.
Tambahnya, Para Personel diharapkan selalu menjaga kondisi kesehatan dengan pergunakan waktu yang efisien secara maksimal. Tumbuhkan rasa ingin berprestasi yang bisa membuat Polri baik di mata masyarakat serta hati-hati terhadap situasi politik saat ini, jangan sampai terlibat politik praktis.
Kegiatan itu ditutup denga foto bersama di depan Mako Yon B Pelopor, selanjutnya Tim Supervisi Korbrimob Polri bergeser ke Kota Makassar. (hmd/abd)