PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe melaksanakan salat Isya dan tarawih pada malam ke-29 Ramadan 1443 Hijriyah, Sabtu, 30 April 2022, di Masjid Raya, Parepare.
Di hadapan para jemaah masjid, Taufan Pawe memuji kepatuhan masyarakat dalam menegakkan protokol kesehatan (Prokes) sehingga Parepare kini berada di Level 1 PPKM dan nol (zero) kasus aktif positif Covid-19.
Dia pun mengajak masyarakat untuk terus bahu membahu menegakkan Prokes dan mensukseskan vaksinasi sehingga Parepare terjaga zero kasus Covid-19 dan mempertahankan kekebalan kelompok (herd immunity).
“Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat Kota Parepare, tokoh agama, dan tokoh masyarakat yang selama ini bahu membahu bergerak bersama dalam mewujudkan Parepare zero kasus Covid-19,” kata Taufan Pawe.
Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel ini mengemukakan, capaian zero kasus ini juga berkat kepedulian bersama dalam mensukseskan vaksinasi yang kini cakupan dosis satu sudah hampir 97 persen, dosis dua 78 persen, dan dosis tiga atau booster terus meningkat.
“Dengan capaian vaksin kita saat ini sehingga memberikan ruang untuk kita berada pada Level I. Selain itu juga pada tahun ini ada kebahagiaan tersendiri bagi kita orang Islam karena pelaksanaan ibadah sudah bisa normal kembali. Walaupun pada dasarnya masih menggunakan masker tapi saf dan jarak dalam beribadah tidak lagi ada batasan,” ungkap Taufan Pawe.
Meski diakui Taufan Pawe pada awal pandemi Covid-19 sempat terjadi gejolak seperti pelarangan salat berjamaah di masjid, dan berbagai aturan ketat lainnya sehingga berbuntut demo masyarakat. Taufan Pawe menekankan, semata-mata itu adalah instruksi dan aturan Pemerintahan Pusat yang linier sampai di daerah.
Di penghujung sambutannya, Wali Kota Parepare dua periode ini mengajak masyarakat untuk bersama-sama melaksanakan salat Idul Fitri di Masjid Terapung BJ Habibie. Meski progres tersisa 8 persen, namun masjid ikonik wisata dan religius Parepare itu sudah bisa digunakan untuk salat berjamaah.
“Memang masih ada yang belum tuntas sekitar 8 persen, tapi saya minta ke rekanan agar dibenahi yang inti dan Idul Fitri tahun ini masyarakat Parepare harus menikmati pelaksanaan salat Id di Masjid Terapung BJ Habibie,” tandas Taufan Pawe. (*)