PAREPARE, Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe melepas resmi 125 Jemaah Calon Haji (JCH) Parepare di Auditorium BJ Habibie, Rumah Jabatan Wali Kota Parepare, Selasa, (23/5/2023).
JCH Parepare bergabung bersama JCH Bulukumba di Kelompok Terbang (Kloter) 4 Embarkasi Hasanuddin Makassar, yang akan berangkat ke Arab Saudi pada 25 Mei 2023.
Dari 125 JCH Parepare, terdata jemaah tertua atas nama Imma berusia 102 tahun, dan termuda, Hasbiana berusia 22 tahun. Kloter 4 JCH Parepare diketuai Syaiful Mahsan yang merupakan Kepala TU Kemenag Parepare.
Saat pelepasan turut hadir Kepala Kemenag Parepare, Fitriadi. Wakil Wali Kota Parepare, H Pangerang Rahim hadir bersama Forkopimda Parepare. Jajaran Pemerintah Kota Parepare hadir lengkap mulai Sekda H Iwan Asaad, Staf Ahli, Asisten, para Kepala SKPD, Camat dan Lurah. Ketua TP PKK Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan juga turut hadir.
Dalam sambutan sebelum melepas JCH, Wali Kota Taufan Pawe (TP) berbagi pengalaman, motivasi, dan edukasi kepada jemaah selama melaksanakan prosesi ibadah haji.
“Tanggalkan semua baca-baca ta (mantra atau ilmu kesaktian) untuk kelancaran ibadah ta. Ibadah haji itu tidak susah, kita ji yang kadang susahkan diri ta,” ingat Taufan Pawe.
Wali Kota Parepare dua periode ini berpesan, laksanakan ibadah rukun dan wajib haji dengan tertib. Jangan menyusahkan dan paksakan diri yang berlebihan.
“Kata kuncinya diibaratkan rapor, target kita nilai 10, dalam ibadah haji ini asal jangan merah saja nilainya. Jangan dipaksa. Kalau dapat nilai 7 itu sudah baik, apalagi kalau bisa dapat 8 lebih baik lagi. Ta nennengi aleta (sayangi diri), kendalikan dirita,” pesan Taufan Pawe.
Taufan Pawe juga berpesan kepada para jamaah untuk selalu menjaga kesehatan karena suhu udara sangat berbeda dengan di Tanah Air. Optimalkan semua pelayanan kesehatan dan fasilitas yang ada. Termasuk pelayanan di atas pesawat.
Taufan Pawe pun mendoakan agar para jemaah yang tidak hanya menjadi duta Parepare, tapi juga duta bangsa, pulang ke Tanah Air dengan selamat dan menjadi haji mabrur. “Jemaah haji setelah kembali nanti menjadi atmosfer untuk bangun nilai Akhlakul Karimah di Parepare,” harap Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel ini. (*)
Sumber ; artikelnews