PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Beragam cara dilakukan umat Islam mengisi Ramadan. Seperti yang dilakukan Perempuan FAS -Asriady di Rumah Kayu Parepare, Jalan Bau Massepe, Kota Parepare.
Mereka menggagas sebuah kegiatan bertajuk ‘Ramadan Bareng di Rumah Kayu’.
“Ini adalah salah satu cara mengisi Ramadan dengan beragam aktivitas positif yang kita harapkan bernilai ibadah. Apalagi semua amalan bernilai ibadah berlipat ganda,” ungkap inisiator kegiatan, Erna Asriady kepada wartawan, Ahad (20/5).
Dia menjelaskan, kegiatan itu dikhususkan untuk perempuan. Syaratnya, cukup membawa kitab suci Alquran.
‘Ramadan di Rumah Kayu’ diisi dengan belajar mengaji, tadarusan, diskusi keislaman dan sebagainya. Setiap Ahad, kegiatan dimulai sekira pukul 09.00 pagi hingga menjelang duhur.
“Semoga Allah SWT meringankan langkah kita untuk bisa hadir bersama. Belajar sambil mempererat silaturahim,” harapnya. (rls/alf)