MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Trans Snow World Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) akhirnya resmi dibuka. Hari pertama pembukaan destinasi wisata salju terbesar di Indonesia Timur ini langsung dipadati pengunjung.
Dilansir detikSulsel, di Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Jumat (21/4/2023), pengunjung terlihat ramai di depan pintu masuk sekitar pukul 13.10 Wita. Di loket tiket pun terjadi antrean yang cukup panjang.
Di Snow World TSM Makassar juga tersedia photo booth. Di area ini juga banyak pengunjung menunggu giliran untuk foto bersama, baik sendiri maupun bersama keluarga.
Salah satu pengunjung, Ika (37) mengaku sengaja datang ke Trans Snow World Makassar untuk merasakan sensasi wahana salju pertama di Indonesia Timur. Ika mengaku takjub dengan wahana yang tersedia.
“Saya bareng keluarga ada 10 orang, anak, ponakan, saudara. Kita dari Ambon, kebetulan pas liburan di Makassar pembukaan Trans Snow World, anak-anak juga penasaran salju itu apa,” kata Ika kepada detikSulsel, Jumat (21/4/2023).
Snow Park ini berlokasi di Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Jalan Metro Tanjung Bunga. Trans Snow World Makassar buka setiap hari mulai dari pukul 10.00-20.30 Wita.
Di atas lahan seluas 2.700 meter, pengunjung bisa menikmati salju layaknya di Eropa. Nuansa Trans Snow World Makassar terinspirasi dari pegunungan di Swiss yang memiliki keindahan alam eksotis.
Untuk pengunjung yang ingin merasakan sensasi jetski di pegunungan bersalju, wajib mencoba Snow Moto yang memberikan sensasi menerjang salju dengan kendaraan khusus. Selain itu, ada Snowplay House di mana pengunjung bisa berseluncur di perosotan sambil bermain salju.
Selanjutnya wahana Spinning Tire yang pas untuk anak-anak belajar berselancar menggunakan snow tube sambil berputar. Terakhir, ada chairlift yang akan membawa mengelilingi hamparan salju dari ketinggian.
Head of Marketing Communications Trans Entertainment Triya Filia Santi menjelaskan, Trans Snow World mengusung tema musim salju di Eropa. Tersedia pula fasilitas baru yang tidak ada di Trans Snow World lainnya.
“Ada wahana baru ketimbang daerah lain, seperti ini spinning fire hanya ada di Trans Snow World Makassar. Kita fungsikan juga snow moto. Itu motor kecil yang bisa digunakan anak-anak untuk keliling di area Snow ini, itu gak ada di Trans Snow World lainnya,” beber Triya saat dikonfirmasi, Kamis (20/4/2023).
Pihaknya juga menyediakan diskon harga tiket spesial Lebaran. Modal tiket seharga Rp 275.000, pengunjung sudah bebas menikmati fasilitas di Trans Snow World selama dua jam.
“Selama pembukaan ini harga tiket adalah harga tiket lebaran Rp 275.000 untuk bermain sepuasnya selama dua jam. Itu sudah disiapkan juga kaos kaki gratis dan disiapkan sepatu, jadi pengunjung tidak usah bawa sepatu dari rumah,” terang Triya. (*)
Sumber: detik.com