PINRANG, PIJARNEWS.COM — Ratusan siswa MAN Pinrang menggelar demonstrasi di Kantor Kemenag Pinrang, Rabu 6/12. Mereka memprotes kepala sekolah baru, RI -inisial- yang dianggap tidak layak memimpin MAN.
Aksi tersebut berlangsung ricuh, usai para siswa memaksa masuk ke kantor kemenag. Aksi saling dorong sempat terjadi antara siswa dengan sejumlah pegawai kemenag.
Para siswa menilai, RI kerap melakukan pungutan yang tidak jelas dasarnya. Sehingga saat ia ditunjuk menjadi Kepala Sekolah, para siswa langsung menolak. “Ada dana BOS, tapi siswa selalu dimintai pembayaran. Misalnya uang musallah setiap minggu,” kritik salah satu siswa, Abraham.
Selain itu, RI juga dianggap teladan yang buruk. Pasalnya, siswa kerap melihat dia merokok saat jam mengajar.
Aksi tersebut berlangsung sekira 1-2 jam. Para siswa baru membubarkan diri, usai perwakilan mereka diterima masuk ke Kemenag menyampaikan aspirasinya. Turut nampak sejumlah guru pada pertemuan siswa dengan kemenag. (fzn/ris)