JAKARTA, PIJARNEWS.COM—Melahirkan anak menjadi risiko terberat yang dialami seorang ibu. Di momen ini, seorang ibu harus bertaruh nyawa antara hidup dan mati demi sang buah hati.
Baru-baru ini tengah beredar di linimasa media sosial kabar seorang ibu muda bernama Nur Zaihan binti Abdul Halim, yang meninggal dunia setelah melahirkan sang bayi tercinta.
Lebih lanjut diketahui, Nur Zaihan binti Abdul Halim menghembuskan napas terakhirnya setelah melahirkan anaknya yang ke-10 tersebut. Zaihan disebutkan meninggal dunia di usia yang masih muda, baru 33 tahun.
Ibu muda yang tinggal di Kota Bharu, Kelantan, itu meninggal dunia diduga karena mengalami komplikasi plasenta dan pendarahan.
Mengutip akun Facebook Penang Netizen, dijelaskan bahwa Nur Zaihan meninggal dunia setelah melahirkan bayinya dengan usia kandungan 32 minggu melalui persalinan prematur.
Namun tak dijelaskan, penyebab Zaihan harus melahirkan anaknya secara prematur. Kini sang bayi dirawat di ruang NICU karena kondisinya yang belum stabil.
“Zaihan meninggal setelah melahirkan anaknya yang ke-10. Baby dapat diselamatkan dan dilahirkan 32 minggu dan masih dirawat di NICU HUKM, Kuala Lumpur, Malaysia,” tulis keterangan unggahan pada Rabu (8/12/2022).
Selain ungkapan kesedihan atas kepergian Zaihan, akun Penang Netizen juga mengunggah beberapa potret, termasuk foto Nur Zaihan bersama tujuh anak-anaknya.
Unggahan ini tampaknya menarik perhatian iba warganet. Banyak dari mereka yang menyampaikan dukacita yang mendalam.
“Semoga Allah tempatkan rohnya di kalangan orang-orang beriman dan salam takziah buat keluarga,” ungkap Zaiton Abdu.
“Semoga rohnya dicucuri rahmat dan ditempatkan dengan kalangan orang-orang beriman. Aamiin,” doa Md.
“Alfatihah, semoga ditempatkan di surga,” kata Ros. (*)
Sumber: Okezone. Com
Editor: Dian Muhtadiah Hamna