PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, mengatakan Kota Parepare adalah salah satu daerah yang memprihatinkan dalam penanganan Covid-19, dan masih sulit dikendalikan.
Hal ini ditegaskan saat melakukan Rapat monitoring dan evaluasi, kemarin.
“Saya selalu ingatkan kepada masyarakat, jangan tunggu parah baru ke rumah sakit. Kalau ada gejala disarankan segera ke puskesmas atau tempat kesehatan lainnya untuk pemeriksaan lanjutan,” ujarnya.
Walikota Parepare dua periode itu mengimbau agar masyarakat tidak abai dengan protokol kesehatan plus vaksinasi.
“Saya sudah perintahkan BKD untuk menganggarkan swab dan antigen, saya juga perintahkan Dinkes untuk berkoordinasi dengan provinsi terkait penyediaan vaksin di Parepare,” kata dia.
Menurutnya, masa pandemi Covid 19 ini, pihaknya dituntut untuk bergerak cepat dalam menangani permasalahan yang dihadapi masyarakat.
“Pandemi Covid-19 saat ini mempengaruhi segala aspek, khususnya ekonomi. Dibutuhkan optimalisasi fungsi SKPD agar menjaga pergerakan daya beli masyarakat,” tandasnya (adv)
Editor : Mulyadi Ma’ruf