PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Partai Golkar kini genap berusiao 57 tahun. Dalam memeriahkan hari ulang tahun partai berlambang pohon beringin itu, DPD II Golkar Parepare melakukan serangkaian kegiatan.
Pengurus DPD II Golkar Parepare memulai kegiatan pukul 8.30 Wita. Dengan berziarah di Taman Makam Pahlawan Paccakke. Dari situ, dilanjutkan arak-arakan Perahu. Ada 57 perahu nelayan memeriahkan HUT Golkar itu. Jumlahnya sesuai umur partai.
Para nelayan itu, star pukul 9.00 Wita dari dua lokasi berbeda. Dari Tonrangeng, Kelurahan Sumpang, Kecamatan Bacukiki. Dan dari Cempae, Kelurahan Wattang Soreang, Kecamatan Soreang, Kota Parepare. Mereka finis di bibir pantai Taman Mattirotasi sekira pukul 9.30 Wita.
Setibanya di Taman Mattirotasi, acara puncak perayaan HUT Partai Golkar pun dimulai. Teriakan Airlangga presidenku, Taufan Pawe gubernurku pun bergema. Puncak perayaan HUT ditandai dengan pemotongan tumpeng.
Ketua Harian Golkar Parepare Kaharuddin Kadir menjelaskan HUT ke-57 Partai Golkar mengangkat tema ‘Bersatu untuk Menang’. Tema itu, kata Kaharuddin, merupakan semangat Golkar untuk menghadapi kontestasi politik ke depan.
“Tentu kalau kita terus bersatu, pada akhirnya kemenangan akan berpihak ke Golkar,” ujarnya.
Kaharuddin juga mengungkapkan Golkar melibatkan nelayan pada perayaan HUT ke-57 sebagai bukti keberpihakan Partai Kuning dengan masyarakat Parepare.
“Alhamdulillah para nelayan antusias dengan HUT Golkar. Kenapa kita melibatkan nelayan? Itu karena Golkar berupaya hadir memulihkan ekonomi masyarakat, salah satunya dengan membantu nelayan,” kata dia.
Ketua Komisi I DPRD Parepare itu mengatakan lima legislator Golkar juga siap memperjuangkan nasib nelayan. Apalagi, kata dia, kursi Ketua DPRD diduduki kader Golkar.
“Saat ini APBD 2022 sedang dibahas. Pembahasan itu dipimpin Ketua DPRD dari Golkar. Kami di Fraksi Golkar Parepare terus berjuang untuk kesejahteraan nelayan,” ungkapnya.
Diakhir acara HUT itu, Golkar Parepare membagikan sembako kepada nelayan. Secara bergantian, Anggota Fraksi Golkar Parepare secara simbolis membagikan sembako itu.(B)
Editor : Mulyadi Ma’ruf