PINRANG, PIJARNEWS.COM – Sebanyak 393 Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan berangkat ke tanah suci pada Selasa malam (14/5/2024).
JCH Kabupaten Pinrang tergabung di Kloter 6 bersama dengan Jemaah Haji asal Kota Makassar.
Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Pinrang, H. Muhammad Ihwan menyebutkan, JCH Pinrang berangkat ke Asrama Haji Sudiang-Makassar sebanyak 14 bus.
“393 jemaah, bus yang berangkat dari informasi yang saya peroleh tadi ada 14 bus dengan kapasitas seat 411,” sebutnya.
Ihwan mengungkap, pemberangkatan jemaah pada tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya. Sehingga JCH Pinrang bergabung dengan JCH Kota Makassar.
“Kemudian tahun ini ada perubahan kloter dari segi jumlah, karena tahun ini membesar jumlah jemaah dalam satu kloter. Maka yang mencukupkan jumlah 450 orang jemaah itu adalah jemaah dari Makassar,” ungkapnya.
Dari 393 Jemaah, Ihwan menuturkan ada jemaah haji yang tertua dan termuda. Jemaah tertua itu berumur 93 tahun, sementara jemaah termuda berumur 21 tahun.
“Umur jemaah haji yang paling tua adalah 93 tahun dan jemaah yang termuda berumur 21 tahun,” tuturnya.
Pemerintah, kata Ihwan, memberikan fasilitas yang baik dan fasilitas kesehatan kepada jemaah lansia. Agar ibadah yang dijalankan para jemaah baik yang muda maupun tua berjalan dengan lancar.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang, Sulawesi Selatan melepas secara resmi Calon Jemaah Haji (CJH) Pinrang di Masjid Al-Munawir.
Pemberangkatan CJH Pinrang dilepas langsung oleh Pj Bupati Pinrang, Ahmadi Akil didampingi Sekretaris Daerah dan Kepala Kantor Kementerian Agama.
“Satu hal yang perlu disyukuri. Kita sebagai masyarakat Pinrang, pemberangkatan saudara-saudara termasuk lebih cepat dibandingkan tahun sebelumnya,” ucap Ahmadi. (*)
Reporter: Faizal Lupphy