PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Ketua Bawaslu Kota Parepare, Muh. Zainal Asnun, bersama Staf Tim Fasilitasi Pengawasan melakukan monitoring dan supervisi pelaksanaan Pemilihan Serentak 2024 di Lapas Kelas II A Parepare, Rabu (27/11/2024) kemarin.
Proses pemungutan suara berlangsung di satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) lokasi khusus (Lokus) yang berada di dalam rutan di Kelurahan Lompoe, Kecamatan Bacukiki.
Menurut Zainal, keberadaan Bawaslu di lokasi bertujuan memastikan kelancaran dan kondusivitas jalannya pemungutan suara.
“Ada satu TPS di Lapas Kelas II A, dan kami juga menempatkan satu pengawas TPS. Alhamdulillah, berdasarkan monitoring kami, pemungutan suara berjalan dengan lancar,” ungkapnya.
Bawaslu Parepare, lanjut Zainal, telah membagi tugas kepada pengawas di seluruh TPS untuk memastikan Pemilihan Wali kota dan Wakil Wali kota Parepare, serta Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan berjalan tanpa hambatan.
“Kami telah memaksimalkan pengawasan sejak awal tahapan pemilihan hingga proses akhir. Ada 198 pengawas TPS yang bertugas dalam Pemilihan Serentak 2024 di Parepare,” ujar Zainal.
Para pengawas memiliki peran penting, mulai dari memantau pra-pemungutan suara, mengawasi proses pemungutan, hingga memastikan tahapan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Mereka juga diberi tugas untuk mengidentifikasi dan mencatat potensi pelanggaran yang mungkin terjadi selama proses berlangsung, sebagai bagian dari komitmen Bawaslu menjaga integritas pemilu. (A)
Reporter: Ikbal