PINRANG, PIJARNEWS.COM — Pagi-pagi buta, warga Kelurahan Pekkabata, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang dihebohkan dengan kejadian kebakaran di salah satu rumah toko foto copy di Jalan Trans Pinrang – Polman, Ahad (2/5/2021).
Saat kejadian toko tersebut dalam keadaan kosong. Sebab pemilik toko sedang ke Makassar.
Korban Abd Hamid (45) hanya bisa pasrah dengan musibah yang dialaminya. Tidak ada korban jiwa, namun akibat kebakaran itu, kerugian korban diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Informasi yang dihimpun PijarNews di lapangan, api berawal dari lantai bawah kios foto copy, melihat kepulan asap itu warga setempat langsung menghubungi pemadam kebakan.
Dua unit mobil Damkar diturunkan untuk memadamkan api, warga yang ikut membantu membongkar pintu kios karena Rumah Kios dalam keadaan kosong, dari kejadian tersebut seluruh isi Kios yang terdiri dari mesin Foto Copy, Computer dan ATK (alat tulis kantor) serta perabotan rumah habis terbakar.
“Dugaan sementara penyebab kebakaran di perkirakan oleh arus pendek listrik/ korsleting,” ujar Kapolsek Duampanua AKP Gazali.
“Saya juga mengimbau masyarakat, jika hendak meninggalkan rumah dalam keadaan kosong selalulah perhatikan listrik termasuk kompor di dapur,” tandasnya.
Reporter: Fauzan Mahmud