MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Komunitas Sikola Cendekia Pesisir menggelar Festival Pesisir bertajuk To Explore The Potential of Island Society yang dilaksanakan di Rumahta’ Art Space pada Sabtu (5/11/2022).
Kegiatan tersebut dimeriahkan dengan berbagai agenda seru dan bermanfaat bagi pengunjung, seperti Community Workshop dengan tiga sub agenda yakni Project Community Planning, Eco Friendly Cooking dan Digital Promoting serta pemeran produk UMKM, karya seni berupa expo foto, data serta penayangan video dokumenter Sikola Cendekia Pesisir berjudul ‘Tamparang’ sebagai acara puncak yang dilaksanakan pada malam harinya.
Kepala Sikola Andi Saddam Fitratullah yang membuka kegiatan tersebut menyampaikan, festival tersebut merupakan ruang bagi para komunitas melakukan kolaborasi.
Selain itu kata Saddam, kegiatan tersebut juga menjadi wadah berbagai gagasan dan pengalaman sesama relawan.
“Kegiatan ini, akan membuka ruang berbagi gagasan dan pengalaman sesama relawan,” ungkap Saddam.
Adapun manfaat dari kegiatan tersebut juga memperkuat jejaring sehingga menghasilkan dampak berkelanjutan terhadap diri sendiri dan masyarakat.
“Lewat kegiatan ini kita sama-sama memperkuat jejaring sehingga menghasilkan dampak yang berkelanjutan baik untuk diri sendiri maupun masyarakat,” terangnya.
Festival pesisir itu lanjutnya, merupakan event pertama di Kota Makassar yang menjadi ruang Eko-edukasi sosial pengembangan kreativitas masyarakat pesisir dan masyarakat urban perkotaan.
Kegiatan tersebut melibatkan pelbagai kalangan seperti pemerintah Kota Makassar dan Kab. Pangkep, akademisi, penggiat kegiatan sosial, influencer, enterpreneur, mahasiswa, dan lainnya.
Reporter : Sucipto Al-Muhaimin