SIDRAP, PIJARNEWS.COM–Polsek Dua Pitue dan Bhayangkari Ranting Polsek Dua Pitue mendatangi lokasi kebakaran untuk menyerahkan bantuan pada korban yang terdampak di Desa Kalosi Alau, Kecamatan Dua Pitue, Kabupaten Sidrap, Selasa (17/1/2022).
Baksos dipimpin Kapolsek Dua Pitue IPTU Bahri T, didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Dua Pitue Ny.Hasmawati Bahri beserta jajaran.
IPTU Bahri mengatakan Kegiatan baksos tersebut dilakukan untuk membantu meringankan beban korban kebakaran. Bantuan yang diberikan berupa sembako.
“Untuk sumber dana bansos ini, diperoleh dari sumbangan sukarela setiap personil Polsek dan Bhayangkari Ranting Dua Pitue,” ujarnya.
IPTU Bahri juga berharap kepada warga yang terdampak kebakaran bisa tabah menjalani ujian dan bisa segera bangkit.
“Semoga bantuan yang diberikan bisa sedikit membantu para korban,” harapnya.
Pihaknya, lanjut Kapolsek juga telah melakukan koordinasi dengan pemerintah setempat juga melakukan monitoring.
“Kami juga meminta Bhabinkamtibmas dan Desa untuk terus melakukan pemantauan perkembangan warga yang terdampak pasca kebakaran,” ungkapnya.
Sebelumnya dua rumah dan satu kios warga Jalan Perikanan, Dusun 2, Desa Kalosi Alau, Kecamatan Dua Pitue, terbakar pada Senin (16/1/2023) pagi.
Dua rumah dan satu kios tersebut, masing-masing milik pasangan suami Istri Perempuan Tanto (45) dan Ladari (42), kemudian Nanna (35) dan Tadding (37), serta Tuti (30) pemilik kios.
Kebakaran diduga akibat korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa, namun harta benda para korban ludes terbakar, dan hanya menyisakan baju di badan.