PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Layanan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau, Kota Parepare, Sulawesi Selatan kian beragam. Salah satunya menyiapkan layanan poli bedah urologi.
Hal tersebut terpampang di akun Facebook RSUD Andi Makkasau. Berikut informasi di akun tersebut.
Nyeri pinggang berlarut-larut? Nyeri saat buang air kecil? Atau merasakan gejala dan tanda yang mengacu pada gangguan di saluran kemih lainnya? Jangan tunda dan segera periksa ke dokter sebelum kondisinya semakin parah.
RSUD Andi Makkasau Kota Parepare kini menghadirkan dokter spesialis bedah urologi yang akan membantu menangani masalah tersebut.
dr Muh Asykar Ansharullah Palinrungi, SpU (K), dokter spesialis poli bedah urologi membuka waktu praktik setiap Sabtu, pukul 08.00 sampai dengan 12.00 Wita.
“Segera periksakan keluhan anda di Poli Bedah Urologi RSUD Andi Makkasau. Anda bisa mendaftar via aplikasi pendaftaran online rawat jalan kami. Download sekarang juga aplikasi Antrian RSUD Andi Makkasau di Play Store atau klik link https: //bit.ly/antrianonlinersam,” tulis RSUD Andi Makkasau di akun media sosial Facebooknya. (adv/alf)