PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Wali Kota Parepare, Taufan Pawe menaruh harapan besar kepada Andi Firdaus Djollong usia dilantik menjadi Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Parepare. Pelantikan Firdaus jadi Direktur PDAM Parepare digelar di Auditorium BJ Habibie, Rumah Jabatan Wali Kota Parepare, Selasa (26/11/2019).
Taufan Pawe berharap kepada Firdaus untuk memajukan PDAM Parepare lima tahun ke depan.
“Salah satu pekerjaan utama yang mesti diselesaikan oleh Dirut PDAM yang baru yakni adanya oknum yang memanfaatkan jabatan untuk memperoleh keuntungan dari PDAM,” ujar Taufan Pawe.
Menurutnya, oknum tersebut sangat merugikan PDAM jika tidak segera ditindak.
“Saya berharap kepada direktur untuk segera membentuk tim khusus menyelesaikan masalah itu. Ada Kapolres, ada Kejari yang akan mendukung kita menuntaskan itu,” ujarnya.
Selain masalah tersebut, Taufan juga menargetkan, penggunaan air pada pelanggan PDAM bisa mencapai satu kubik per kepala keluarga. Setelah target itu, tambah Taufan, kualitas air yang disalurkan juga harus diperhatikan.
Sementara, Direktur PDAM Parepare, Andi Firdaus Djollong menegaskan akan menuntaskan pekerjaan sesuai yang diamanahkan Wali Kota Parepare.
“Kita segera mengidentifikasi desas-desus itu, sangat perlu kita lakukan karena berpengaruh dengan NRW (Non-Revenue Water, red), jika itu ditertibkan debit air saat kemarau bisa saving,” tegasnya.
Untuk diketahui, ditetapkannya Andi Firdaus Djollong menjadi Direktur PDAM berdasarkan SK Wali Kota Nomor 1196 Tahun 2019. Mantan Wakil Ketua DPRD Parepare terpilih ini menahkodai PDAM Parepare setelah melalui proses seleksi dan wawancara terbuka.
Mantan Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) ini menyisihkan beberapa calon direktur. Andi Firdaus Djollong menggantikan kedudukan mantan Direktur PDAM sebelumnya, Lukman Hakim. (*)
Reporter : Mulyadi Ma’ruf
Editor : Alfiansyah Anwar