MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Ajaran Tomanurung Puang Palipada yakni berupa pantangan dan pamali menurut kajian penulis sangat baik dan selaras dengan ajaran agama Islam. Itulah mengapa agama Islam mudah dianut oleh masyarakat Bugis-Makassar. Pantangan jangan mencuri, jangan iri hati, jangan dendam, bersedekah, bersifat jujur dan lemah lembut, selalu amanah dan lain-lain telah ada dalam ajaran Tomanurung.
Buku Implementasi Ajaran Tomanurung Puang Palipada yang ditulis oleh Dr Andi Ibrahim dibedah oleh Prof. Dr Andi Halilintar Lathief di acara Bedah Buku Koleksi Daerah Dinas Perpustakaan Makassar yang dibuka dengan resmi oleh Kepala Dinas Perpustakaan, Drs. Siswanta A. Attas dan dihadiri ratusan peserta yang berasal dari perwakilan SKPD, Budayawan, Penulis, Pegiat Literasi, Komunitas dan masyarakat umum di Hotel Golden Tulip Essential Makassar, Selasa (19/11/2019).
Kegiatan Bedah Buku merupakan agenda rutin Dinas Perpustakaan Kota Makassar untuk memberikan apresiasi atas terbitnya buku baru khususnya yang bernuansa budaya dan menjadi pengingat kembali akan nilai-nilai budaya kita sehingga dapat menjadi masyarakat yang tidak kehilangan jati dirinya di tengah-tengah paparan globalisasi dan kemajuan teknologi.
Sejak tahun 2017 – 2019 atau sejak menjadi Dinas tersendiri. Dinas Perpustakaan Kota Makassar telah membantu penerbitan dan pencetakan 19 judul buku koleksi daerah yang sebagian besar bukunya telah dibedah dan diperkenalkan ke publik seperti Pao-Pao Ri Kadong, Anging Mammiri dan Sistem Pangadereng. (*)
Editor: Dian Muhtadiah Hamna