PAREPARE,PIJARNEWS.COM — Dalam waktu dekat Dewan Pengurus Daerah Pengembang Indonesia (DPD PI) akan menjalin kerjasama dengan Bank Sulselbar Syariah Cabang Maros dalam hal Kredit Perumahan Rakyat (KPR).
Itu terungkap dalam pertemuan antara Pengembang Indonesia (PI) dengan pihak Bank Sulselbar di Rumah Makan Ayam Penyet, Jl Andi Makkasau, Parepare, Selasa (9/1). Hadir Ketua DPD PI Sulsel, Yasser Latief, Dewan Penasehat PI Huswan Husain, Kepala Bank Sulselbar Syariah Maros Yusran Rusli, Kepala Cabang Bank Sulselbar Parepare Rio Subagio, beserta dengan jajarannya, Perwakilan Bank Sulselbar Cabang Maros, dan sejumlah Developer serta pengurus yang tergabung dalam PI.
Ketua DPD PI Yasser Latief mengemukakan, kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka sosialisasi kerjasama sebagai program kerja DPD PI Sulsel. “Kegiatan ini setahun sebelumnya sudah kami rencanakan dan hari ini dilaksanakan,” ujarnya.
Bank Sulselbar Syariah Maros nantinya akan menawarkan seperti apa penawaran bentuk kerjasama dengan PI. Menurutnya, ini dalam rangka membantu pemerintah dalam program 1 juta rumah. “Juga target kami di PI adalah menjual 10 ribu rumah ke masyarakat,” terang Yasser yang juga ketua Forum Pengembang Ajatappareng (FPA) dalam sambutannya.
Di tempat yang sama Dewan Penasehat PI, Huswan Husain mengemukakan, pertemuan yang dilakukan hari ini membuktikan sejauhmana kesiapan Bank sulselbar Syariah Maros menerima kerjasama PI dalam bidang properti. Huswan yang juga notaris ini melihat para developer butuh dukungan dari perbankan. “Sebagai mitra, kami juga bisa jadi warning bagi bank-bank lain,” katanya.
Dukungan kerjasama juga datang dari Kepala cabang Bank Sulselbar Syariah Parepare Rio Subagio. “Siap mensupport rencana kerjasama PI dengan Bank Sulselbar Syariah dalam pengembangan KPR,” ujarnya.
Bank Sulselbar Syariah Maros mencakup empat wilayah unit kerja yakni Barru, Pangkep, Parepare, dan Pinrang. (amr/asw)