PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Aktivis Laskar Merah Putih (LMP) Kota Parepare ikut berpartisipasi membersihkan sampah yang berserakan di Pantai Cempae, Kota Parepare.
Aksi peduli lingkungan ini dilakukan oleh sejumlah warga dan komunitas yang didukung Pemkot dengan Pertamina Parepare.
Dua pekan lalu, Pantai Cempae ini diduga tercemar akibat tumpahan minyak jenis solar dari kapal tanker. Akibat tumpahan tersebut, warga beramai-ramai mengambil solar di pesisir pantai.
[ngg src=”galleries” ids=”27″ display=”basic_slideshow” arrows=”1″ show_thumbnail_link=”0″]
Foto-foto pembersihan diatas dikutip dari akun Facebook anggota Laskar Merah Putih Parepare, Lario Karim Haji Usman.
Aktivis LMP Parepare yang hadir dalam pembersihan pantai dan tempat pelelangan ikan Cempae diantaranya Yudi dan Iqbal.
Dalam status FB, Lakarim menulis,” LMP Bisa Tonji Aksi Bersih2,, Bukan Cuma Aksi Demonstrasi….”. (alf)