MAKASSAR, PIJARNEWS.COM -– Kampus Manajemen dan Bisnis Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar menggelar diskusi panel dengan tema “Kolaborasi dan Transformasi Digital Dalam Implementasi MBKM” di Aula Mini H. Bata Ilyas, Kamis (29/12/2022).
Ketua STIE AMKOP Makassar, Bahtiar Maddatuang mengatakan program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) ini merupakan solusi bagi perguruan tinggi.
“Memang karena zamannya pak menteri ini kita ditekankan implementasi MBKM. Menurut kami ini solusi kita,” ujar Bahtiar.
Ia mengatakan bahwa pihaknya sejak beberapa tahun lalu sudah konsisten menerapkan MBKM dengan mengirimkan mahasiswa untuk magang di Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
“Jadi sejak 2019 itu kita sudah kirim magang di Pelindo, sekarang sudah jadi pegawai kami, ada juga yang magang di Pertamina,” ucapnya.
Selain itu, Bahtiar mengatakan melalui diskusi panel ini diharapkan menjadi solutif untuk membuka peluang kerja.
“Problem kita sekarang tingkat pengangguran tinggi, ini yang kita ingin pecahkan,” pungkasnya. (*)
Reporter: Sucipto Al-Muhaimin
Editor: Dian Muhtadiah Hamna