PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Direktur Yayasan Andalusia, H. Abdul Rahman Saleh menceritakan semangat juang Nabi Muhammad SAW saat menjadi seorang pengusaha atau pedagang.
Hal itu diceritakannya dalam kegiatan Market Day di Lapangan Atas SDIT Andalusia, Jalan Atletik, Ujung Bulu, Kota Parepare, (18/5/2024).
Mantan legislator Parepare ini juga menyambut tamu spesial, yakni pengusaha sukses yang ada di Kota Parepare, Ir. Ibrahim yang didampingi istrinya Ir. Hj. Fatimah.
Kehadiran tokoh pengusaha yang diinginkan, kata dia, agar para orang tua siswa dapat memberikan anaknya keleluasaan dalam berwirausaha jika memiliki kecenderungan akan hal ini.
“Mudah-mudahan para orang tua punya keyakinan kepada anak-anaknya yang memang punya kecenderungan untuk berwirausaha, agar diberikan keleluasaan untuk memilih proses pengusaha itu,” pinta Rahman.
Olehnya itu, lanjutnya, merujuk kepada Nabi Muhammad SAW dalam buku yang ditulis oleh Ippho Santosa yang menceritakan kisah Nabi Muhammad dalam berdagang.
“Dalam buku Ippho menjelaskan ternyata Nabi mulai usia 12 tahun sudah mulai berbisnis atau berdagang ikut bersma paman beliau Abu Thalib,” cerita Rahman usai membaca buku Ippho.
Kemudian dia melanjutkan, saat Nabi menginjak usia 15 tahun. Nabi sudah menjalankan misi berdagang ke negara-negara tetangga hingga diumur 40 tahun.
“Dan sampai usianya di 40 tahun diangkat menjadi Nabi barulah berhenti berdagang,” ujarnya.
Dirinya memperkirakan, Nabi Muhammad SAW menjadi seorang pedagang selama 28 tahun. Karena itu, menurutnya Nabi memiliki semangat dan pengaruh yang luar biasa dalam berdagang.
“Jauh lebih besar umurnya jadi pedagang ketimbang Rasulullah jadi Nabi. 40 tahun jadi nabi dan meninggal di umur 63 tahun berarti hanya 23 tahun sebagai nabi,” tuturnya.
“Coba bayangkan Inilah setidaknya sebagai spirit bagi kita semua khususnya kepada ananda ku semua untuk jangan pernah ragu menjadi pengusaha karena nabi kita adalah pengusaha,” tandasnya.(*)
Reporter: Faizal Lupphy