DEPOK, PIJARNEWS.COM—Kota Parepare berhasil mendapatkan penghargaan lingkungan dari Universitas Indonesia (UI) berupa Kota Paling Berkelanjutan Bidang Energi dan Perubahan Iklim di Indonesia, Kamis (21/7/2022). Penghargaan ini menjadi kebanggaan tersendiri, karena dari 34 kabupaten/kota yang ikut secara nasional, hanya lima daerah yang berhasil meraih penghargaan termasuk dari Kota Parepare.
Dilansir dari instagram Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, dia menyebut penghargaan dari UI tersebut diterima langsung dari Sekretaris Rektor UI, dr Agustin Kusumayati dan didampingi Ketua UI GreenMetric, Prof Riri Fitri Sari, di Balai Sidang Universitas Indonesia, Kampus UI Depok, Jawa Barat.
“Diberikannya penghargaan lingkungan dari Universitas Indonesia ini tidak lepas dari usaha kami di Parepare melakukan inovasi dalam penggunaan energi listrik, seperti lampu jalan dan taman menggunakan energi matahari, sehingga efisiensi anggaran juga dapat kami lakukan,” tulis Taufan.
Selain itu, Parepare juga memiliki hutan kota yaitu Kebun Raya Jompie, dan memperbanyak ruang terbuka hijau yang dapat dinikmati masyarakat luas serta kehadiran Anjungan Cempae yang dahulunya merupakan lokasi tumpukan sampah. “Kita sulap menjadi taman yang asri dan ditumbuhi banyak tanaman,” tutup Taufan Pawe. (adv)
Editor: Dian Muhtadiah Hamna