PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Sulsel akan membuat Zona Halal dalam waktu dekat. Ketua ISMI Sulsel Yusran Paris menyebutkan, zona halal itu kemungkinan akan dirintis pertama di Makassar.
“Zona halal ini nantinya akan menghimpun usaha yang menyediakan produk halal dalam satu area. Bukan hanya makanan dan minuman, tetapi produk lain yang digunakan kaum muslimin. Disana, kita bisa mengenal, membeli dan menikmati beragam produk halal,” jelas Yusran, saat berkunjung ke Parepare beberapa waktu lalu.
Zona Halal ini juga akan digelar bekerjasama dengan MUI, BPOM, Disperindag, hingga UKM yang dibina kaum muslimin. Terutama pedagang kecil, warung dan kafe yang produknya telah memperoleh sertifikasi halal dari MUI. ISMI rencananya mengundang pelbagai lapisan masyarakat untuk datang mengunjungi zona halal tersebut.
Salah satu yang mendasari dibuatnya Zona halal itu, adalah maraknya peredaran produk tanpa label halal. Produk yang didominasi makanan itu sebagian merupakan produk impor.
Ketua ISMI Parepare Yasser Latief menyatakan dukungannya atas inisiatif tersebut. Menurutnya, zona halal akan memberi banyak manfaat bagi masyarakat. Apalagi Indonesia dengan mayoritas muslim dan negara dengan penduduk muslim terbesar didunia. “Jadi kami tentu mendukung hal tersebut,” tandasnya. (amr/ris)