PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kota Parepare menggelar acara bertajuk ‘Tax Goes to Campus’. Acara sosialisasi pajak itu digelar di Kampus Umpar, Senin 27/11.
Ratusan mahasiswa Umpar dari pelbagai fakultas, antusias mengikuti rangkaian acara sosialisasi. Diantaranya pemaparan mengenai pajak dari KPP Pratama, tanya jawab, hingga brainstorming berupa game-game seru.
“Kita berupaya mensosialisasikan pajak sejak dini kepada anak-anak muda ini. Makanya kita mengangkat tema ‘Anak Muda Zaman Now Ngerti Pajak’,” jelas Ketua Panpel, Nugroho.
KPP Pratama berharap, kesadaran pajak sedari dini ditanamkan ke seluruh lapisan masyarakat. Termasuk kepada mahasiswa yang selangkah lagi memasuki dunia kerja.
“Mahasiswa yang sadar dan peduli akan pajak, adalah masa depan bangsa. Mereka diharapkan mampu membangun bangsa dimasa depan, dengan turut berpartisipasi membayar pajak,” tandasnya.
Turut hadir pada acara itu, WR 2 Umpar Drs HM Nasir S, M.Pd., Wakil Dekan 2 Fakultas Agama Islam Muh Nurmalla S.Ag.,MA., dan Wakil Dekan Fakultas Hukum Asram AT Jadda S.HI.,M.Hum (*/ris)