RUSIA, PIJARNEWS.COM–Perjalanan hidup penuh lika-liku. Kisah hidup menantu pemilik Louis Vuitton, Natalia Mikhailovna Vodianova, menarik disimak. Ia bak kisah dongeng, orang miskin yang dalam waktu singkat, kini telah menjelma menjadi wanita kaya raya dan (semoga) hidup bahagia.
Natalia Vodianova, 37 tahun, lahir di Rusia, 28 Februari 1982 dari keluarga miskin. Sejak kecil, Natalia sudah yatim, ayahnya wafat dan ibunya bekerja sebagai penjual sayur dan buah-buahan untuk membiayai anak-anaknya.
Himpitan ekonomi yang dialami Natalia, tidak membuat dirinya putus asa. Ia membantu ibunya menafkahi saudara-sudaranya dan salah satu adiknya mengalami kelumpuhan otak dan autisme.
Singkat kisah, di usia 15 tahun, Natalia dipertemukan dengan pencari bakat dari salah satu agensi model di negaranya, Rusia.
Sejak itu, ia menjalani kasting demi kasting. Paras cantiknya yang unik membuat beberapa vendor super model kepincut dengannya. Dalam waktu singkat, ia terjun di dunia model profesional dan berhasil menarik perhatian. Di umur 17 tahun, ia hijrah ke Paris, Perancis, negeri kiblat mode dan di sana ia meraih sukses, dijuluki sebagai “supernova.”
Selain menekuni karier sebagai super model top dunia, Natalia telah dipinang dan menjadi menantu orang terkaya ketiga di dunia, Bernard Arnault, pemilik berbagai merek pelengkap gaya hidup mewah berbiaya tinggi, Louis Vuitton dll.
Natalia kini hidup (bahagia) bersama Antoine Arnault.
Natalia Supernova disebut-sebut sebagai model papan atas, berpenghasilan tertinggi di dunia. Kekayaannya telah mencapai 20 juta dolar AS atau sekitar Rp 278,8 triliun. Jumlah kekayaan fantastis dari seorang anak yatim dan penjual sayur. Hidupnya telah menginspirasi banyak orang yang ingin maju dan sukses. Hidupnya seperti kisah dongeng, anak miskin menjelma model top dan istri anak orang tertajir di jagat ini. (*)
Sumber: fajar.co.id
Editor: Dian Muhtadiah Hamna