SIDRAP, PIJARNEWS.COM–116 Calon Jamaah Haji (CJH) Sidrap mengikuti pemeriksaan tes PCR. Hasilnya, seluruh spesimen yang telah diperiksa menunjukkan tidak ada satu orang pun CJH yang dinyatakan positif covid-19. Sehingga, seluruh CJH Sidrap yang tergabung pada kloter 2 bisa berangkat sesuai jadwal.
Sesuai jadwal, jemaah calon haji Sidrap akan dilepas dari Kompleks SKPD untuk menuju Asrama Haji Sudiang Makassar pada tanggal 17 Juni 2022 dan bertolak ke tanah suci pada 18 Juni 2022.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan KB Sidrap, Dr. Ishak Kenre saat dikonfirmasi membenarkan hasil PCR seluruh calon haji Sidrap negatif covid-19.
“Alhamdulillah informasi dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Makassar, hasil PCR dari 116 calon haji semua negatif,” katanya, Kamis (16/6/2022).
Ditambahkannya, meski sudah dinyatakan negatif covid-19, kondisi jemaah akan terus dipantau sampai pemberangkatan. Kemudian jemaah tetap diimbau untuk menjaga kebugaran tubuh menjelang keberangkatan hingga sampai di tanah suci.