PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Satu lagi organisasi kepemudaan berdiri di Kota Parepare. Forum Putra Putri Mandar (FPPM), digagas oleh sejumlah pemuda Mandar yang ada kota bandar madani.
“Kita sudah melakukan beberapa kali konsolidasi, atas gagasan membentuk komunitas yang dapat merangkul para pemuda asal Mandar di Parepare,” jelas Sekretaris FPMM, Syaharuddin Safar, Rabu 29/11.
Kehadiran FPMM, kata Syahar bukan bermaksud menyaingi Kerukunan Keluarga Saro Manasse yang telah ada sebelumnya. Semata karena kegelisakan anak muda Mandar dengan tidak adanya forum yang mewadahi mereka.
“Lembaga ini fokus pada kerja-kerja kepemudaan. Jika bisa bersinergi dengan Saro Manassa, kenapa tidak?,” ungkapnya.
FPMM disebut bakal bergerak mengangkat kearifan lokal Mandar. Memperkenalkannya kepada pemuda Parepare khususnya. Salah satu tokoh pemuda Mandar, Udin Haruna terpilih sebagai ketua. “Kita ingin, FPMM ini terbentuk diseluruh wilayah Indonesia yang ada pemuda Mandar disana,” tandasnya. (ris)