PIJARNEWS.COM — Fenomena alam, gerhana matahari cincin (GMC) terjadi, Minggu, (21/6/2020). Peristiwa terhalangnya cahaya Matahari oleh Bulan itu bisa disaksikan di Indonesia.
Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), melalui bmkg.go.id, GMC terjadi saat Matahari, Bulan, dan Bumi tepat segaris. Saat itu, piringan Bulan yang teramati dari Bumi lebih kecil dari pada piringan Matahari.
Nah, saat puncak gerhana, Matahari akan tampak seperti cincin. Gelap di bagian tengahnya dan terang di bagian pinggirnya.
Gerhana Matahari Cincin bisa dilihat di beberapa negera, seperti Kongo, Sudan Selatan, Ethiopia, Yaman, Oman, Pakistan, India, Cina, dan Samudera Pasifik.
Selain itu, juga dapat diamati di sejumlah negara di Benua Afrika bagian Utara dan Timur, Asia, termasuk Indonesia), Samudera India, sebagian negara Eropa, Australia bagian Utara, dan Samudera Pasifik berupa Gerhana Matahari sebagian.
Di Sulawesi Selatan Provinsi Sulawesi Selatan gerhana mulai pukul 15.35 Wita, puncaknya pukul 16.30 Wita, dan berakhir pukul 17.19 Wita.