PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Pemkot Parepare terus mematangkan persiapan menyambut rencana kedatangan BJ Habibie, mantan presiden RI yang juga putra asli kota tersebut. Habibie akan hadir meluncurkan secara resmi Kota Parepare sebagai Science Center Daerah.
Kepercayaan ini diberikan Kementerian Ristek dan Pendidikan Tinggi RI. SCD merupakan Pusat Peraga Ilmu Pengetahuan dan Teknologi yang berperan sebagai wahana belajar IPTEK.
“Hadirnya pusat peraga IPTEK di Kota Parepare diharapkan mampu menjadi stimulan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya sains dan teknologi. Hal ini penting untuk meningkatkan kecerdasan dan daya saing kita,” ungkap Kepala Bappeda, Iwan Asaad, dilansir bappeda-pareparekota.com
Iwan menyampaikan pesan dari Walikota Parepare Taufan Pawe, agar seluruh pihak dapat mematangkan persiapan launching ini. SCD dijadwalkan akan launching pada saat peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-22, Agustus mendatang.
Launching SCD akan menyasar siswa dan guru SMP maupun SMA dengan agenda workshop dan Rocket Powder Show atau pelatihan merakit dan meluncurkan roket air. SCD akan menampilkan 18 jenis alat peraga yang direncanakan akan diselenggarakan di Pasar Kuliner.
“Hadirnya Puspa IPTEK di Perepare merupakan langkah untuk memajukan industri pendidikan di Parepare,” tambah Iwan. (ris)