SIDRAP, PIJARNEWS.COM-– Dalam rangka meringankan kebutuhan warga di lokasi Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sidrap, Satgas TMMD ke-102 Kodim 1420 Sidrap menggelar kegiatan pembagian sembako kepada masyarakat di Dusun Toddang Asa, Desa Botto, Kecamatan Pituriase Kabupaten Sidrap, Sabtu, 4 Agustus 2018.
Pembagian sembako tersebut diberikan kepada warga yang kurang mampu khususnya yang ada di lokasi TMMD di Dusun Toddang Asa.
Mewakili Dandim 1420 Sidrap, Pasiter Dim 1420 Sidrap, Kapten Arm Amir S, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan non fisik dari program TMMD ke-102.
“Diharapkan kegiatan ini, masyarakat dapat terbantu serta hubungan silaturahmi dan kemanunggalan TNI bersama rakyat lebih meningkat,” ujarnya.
Kasdim 1420 Sidrap, Mayor Inf Sudirman menambahkan bahwa kegiatan TMMD ke-102 ini sudah berjalan beberapa minggu dan terlihat kebersamaan serta komunikasi antara TNI, mahasiswa dan masyarakat sudah terjalin dengan sangat erat meskipun kegiatan ini sebentar lagi akan berakhir.
“Kami berharap kebersamaan dan komunikasi ini akan berjalan lebih baik dan tetap berlanjut. Walau pun TMMD ke-102 di wilayah Desa Botto ini sudah selesai,” ujarnya.
Salah satu warga Dusun Toddang Asa, Jamilah sangat berterima kasih dengan adanya kegiatan pembagian sembako di desanya.
“Kami sangat senang sekali dan ini sangat bermanfaat bagi kami atas bantuan kebutuhan keluarga ini,” ungkapnya. (*)
Reporter: Sudarmin
Editor: Dian Muhtadiah Hamna