PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Serikat Karyawan (Sekar) Telkom Parepare menuntaskan Musyawarah Daerah (Musda) VI, Jumat 18/8. Acara itu dilaksanakan di Ballroom Hotel Sahid Jaya, Tana Toraja.
Rangkaian acara berlangsung selama dua hari ini mengangkat tema ”Bersinergi dan Berkontirbusi Meningkatkan Kesejahtraan karyawan”. Musda dibuka oleh Wakil Ketua 3 DPP Sekar Teguh Herman Prasongko.
“Saya sangat salut dengan kepengurusan serikat di Parepare, yang senantiasa solid. Regenerasinya juga terus berjalan dengan baik,” jelas Teguh. Pernyataan senada juga diungkapkan Ketua DPW KTI Endy Sapto Dahono.
GM Witel Sulselbar Sidik Widodo dalam sambutan manajemen mengatakan, sinergi yang dibangun antara Sekar dan manajemen akan membuat perusahaan kita semakin kuat dan semakin Jaya.
Acara itu juga dirangkai dengan penyambutan GM yang baru oleh Sekar DPD Parepare, serta penyerahan cindramata kepada senior Sekar yang pensiun serta yang dimutasi. Acara dilanjutkan dengan ramah tamah serta rekreasi ke Lolai. (adv/ris)
Pengurus terpilih Sekar Telkom Parepare:
Ketua : Enos Pirade
WK 1 : Rahman
WK2 : Muthmainnah
WK3 : Baharuddin
Sekretaris : Risyantho VT
Bendahara : Asrianti Arifin