PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Ratusan siswa siswi dari pelbagai sekolah di Parepare, tampil menjadi penari dalam memeriahkan HUT Kota Parepare di Lapangan Andi Makkasau, Rabu 22 Februari. Mereka mempersembahkan tari kreasi diiringi tabuhan rebana, yang dilatih oleh tim dibawah binaan Dinas Olahraga, Pemuda dan Pariwisata.
Tari Rebana yang menceritakan bagaimana kerukunan beragama yang tercipta dan terjaga di kota Parepare. Sebagaimana diketahui, penduduk Kota Parepare berasal dari ragam suku dan budaya. Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo dan para tamu kehormatan lainnya menyambut antusias penampilan para siswa.
“Bagusnya tawwa. Inimi kayanya yang latihan setiap hari di Lapangan Binalipu?,” kata salah seorang warga. Warga lainnya menimpali, penampilan mereka agak terganggu dengan kondisi lapangan yang becek akibat hujan semalaman. Namun hal itu tampaknya tidak mengurangi antusiasme warga dan semangat para penari. (amr/ris)