PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Program Kurban Hasanah BNI Syariah Cabang Parepare, Sulawesi Selatan berlangsung lancar.
Di momen Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah ini, BNI Syariah
Parepare telah menyerahkan hewan kurban sebanyak 10 ekor sapi dan 8 ekor kambing kepada warga.
Hal tersebut diungkap Pimpinan BNI Syariah Cabang Parepare, Dwipry Andica, kepada PIJARNEWS, Senin (3/8/2020).
Andica juga telah menyerahan satu ekor sapi seharga Rp20 Juta dari Yayasan Hasanah Titik (YHT) BNI Syariah Parepare ke Ustadz Dahniar Damis, Pengurus Masjid Istiqamah
Muhammadiyah.
BNI Syariah bekerjasama dengan Yayasan Hasanah Titik mengadakan serangkaian kegiatan pada peringatan Idul Adha 1441 Hijriyah. Melalui kegiatan itu, BNI Syariah sebagai Hasanah Banking
Partner terus berkomitmen menebarkan hasanah dan membawa manfaat bagi seluruh mitra dan masyarakat.
Acara QurbanKu HasanahKu BNI Syariah Kantor Cabang Parepare dilaksanakan di Bacukiki pada
Senin, 3 Agustus 2020. Sedangkan pembagian daging kurban tersebut dilakukan di halaman Masjid Istiqamah dan di depan Kantor BNI Syariah Jalan Lahalede.
Hadir dalam penyerahan sapi kurban itu yakni Dwipry Andica, Pimpinan BNI Syariah Cabang
Parepare dan sejumlah Karyawan BNI Syariah Parepare.
Tahun 2020 ini, BNI Syariah menyelenggarakan empat kegiatan yaitu kegiatan pengumpulan hewan
qurban karyawan BNI Syariah dan nasabah dengan nama QurbanKu HasanahKu; kemudian program reward
bagi cabang dengan perolehan hewan qurban terbanyak yang disalurkan melalui BNI Syariah dengan
nama Reward Hasanah. Program ini bertujuan meningkatkan semangat insan hasanah BNI Syariah
dalam berpartisipasi dan berlomba dalam kebaikan.