PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Untuk menjaga sinergitas agen46 sebagai mitra Bank Negara Indonesia (BNI). BNI Cabang Parepare menggelar Customer Gathering agen46 di cafe Bang Ali kawasan kampung kuliner Kota Parepare, Kamis (8/2/2018)
Kegiatan ini, dihadiri langsung Kepala BNI Cabang Parepare, Andi Nuralam, Takdir, Suvervisor ABB BNI Cabang Parepare, beserta jajaran BNI Parepare, dan puluhan customer Agen46 se Ajatappareng, serta Komunitas Sampoerna Ritel Community (SRC).
Nuralam dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga sinergitas para customer agen46 dan memperkuat silaturahmi sebagai mitra BNI dalam meningkatkan peran kinerja BNI di Indonesia.
“Ini adalah kegiatan yang sangat luar biasa bagi kami karena selain bisa memperkuat tali siraturahmi antara sesama customer agen46 dengan BNI juga memperkuat sinergitas dalam meningkatkan kinerja BNI di Indonesia,” terang Nuralam.
Selain itu kata Nuralam, agen adalah perpanjangan BNI untuk menjangakau seluruh desa. Pada kegiatan ini juga, kami mengundang komunitas SRC tujuannya adalah kami mengajak mereka agar bisa jadi agen46.
Lebih lengkap Suvervisor ABB BNI Parepare Takdir, menambahkan keuntungan lain yang didapatkan ketika menjadi agen46 adalah proses Kredit Usaha Rakyat (KUR) kita Prioritaskan, bisa melayani transaksi perbankan kecuali kredit juga bisa melayani transaksi PPOB.
Para Peserta agen46 diberikan penjelasan tata cara pengajuan KUR, tata cara menjadi agen46 dan sosialisasi aplikasi yap yang baru di luncurkan, dan penyerahan sertifikat kepada customer agen46 secara simbolis. (amr/abd)