PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Yayasan Ashabul Kahfi berhasil menjadi juara satu dalam kegiatan Majelis Anak Soleh (MAS) Kota Parepare dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang juga dirangkai dengan peringatan hari jadi MAS yang ke 8, yang dilaksanakan di Lapangan Tennis Rumah Jabatan Wali Kota Parepare,Rabu (25/10/2023).
Mewakili Yayasan dan orang tua wali murid, Kasmi mengatakan bahwa Ketua yayasan sangat antusias dan semangat untuk mengikuti kegiatan tersebut, bahkan turut membantu mensupport, tidak hanya saran, namun juga dana dan tenaga.
“Dan kami disini bekerjasama antara guru dan orang tua siswa,” ungkap nya.
Sebelum nya yayasan Ashabul Kahfi juga melaksanakan Maulid antar kelas.
“Kebetulan untuk MI kelas 2 kami juara 1, terus dipilih lagi untuk acara ini,” ungkap nya.
Sebelumnya lanjutnya dalam lomba antar kelas, miniatur Ka’bahnya hanya ada Ka’bah dan pohon kurma, namun ditambahkan kreativitas baru yaitu dengan memberi tambahan makam Ibrahim, zam-zam tower dan bangunan masjid.
“Sebelum nya kami juga sudah mempersiapkan dengan matang dan sudah berkordinasi dengan yayasan,” katanya.
Atas juara yang diraih, Yayasan Ashabul Kahfi mendapatkan penghargaan dari pemerintah Kota Parepare yang bekerjasama dengan MAS dan Tim Penggerak PKK Kota Parepare.
Reporter : Abd. Rahmat Paudzi (Mahasiswa PPL STAIN Majene)