PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Usai melalui tahap seleksi secara ketat, akhirnya Dewan Juri Lomba Selawat Nabi Muhammad SAW yang digelar PIJARNEWS.COM mengumumkan pemenangnya.
Ketua Dewan Juri Lomba terdiri dari Budiman Sulaeman (Dosen IAIN Parepare) bersama Anggota Dewan Juri, Andi Abdul Muis (Dosen Universitas Muhammadiyah Parepare) dan Dian Muhtadiah Hamna (Dosen Unismuh Makassar)
Tampil membacakan pengumuman pemenang lomba yakni, anggota Dewan Juri, Andi Abdul Muis.
Pengumuman dan penyerahan hadiah tersebut digelar di Kafe Lago’ta, Kota Parepare, Senin (3/1/2021).
Berikut urutan juara lomba Selawat Nabi Muhammad SAW yakni;
Juara 1 disabet Harmoni dengan nilai (258,89). Ini link video YouTubenya;
Disusul juara 2 Mumtaz dengan perolehan nilai (248,96). Berikut link videonya; https://youtu.be/3smHCPEQpr4
Juara 3 FAI UMPAR (246), link videonya; https://youtu.be/5GgTq1T6q1c
Juara harapan 1 yakni DPD-BKPRMI Bacukiki (putri) dengan nilai (242). Link videonya;
Juara harapan 2, AT-Taddib (238), link videonya; https://youtu.be/Ew8bJ6gkfjc
Sedangkan juara favorit yakni Barisan Pemuda Aswaja dengan nilai (228,56). Link videonya;
Ketua Panitia Lomba Selawat, Muhammad Tohir berharap para generasi muda semakin bersemangat mengikuti lomba bernuansa religi. “Semoga ke depan, kami bisa kembali mengadakan lomba dengan persiapan yang matang dengan hadiah menarik,” kata Tohir.
Direktur PIJARNEWS.COM, Alfiansyah Anwar mengatakan, mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh pihak atas bantuan dalam menyukseskan kegiatan lomba Selawat Nabi Muhammad SAW.
“Sebelum menggelar lomba Selawat ini, PIJARNEWS.COM bersama Forum Pengembang Ajatappareng (FPA) juga pernah mengadakan kegiatan jalan santai berhadiah satu unit rumah. Kegiatan itu berlangsung pada bulan Maret 2017 lalu. Saat itu, pesertanya mencapai 2.500 orang. Namun karena saat ini masih masa pandemi, maka kegiatan yang akan kami laksanakan umumnya secara terbatas dan secara virtual,” kata Alfiansyah. (tim redaksi)