PAREPARE, PIJARNEWS.COM— Memilih tak bermain lumpur, Pares Jip Club (PJC), bersama Dandim 1405 dan Laskar Merah Putih Kota Parepare, melakukan Bakti Sosial dengan Anjangsana ke Sejumlah Panti Asuhan di Kota Parepare,Sulawesi Selatan, Minggu ( 31/12/2017).
“ Kali ini kami manyambut Tahun baru tidak melakukan Touring dan menjelahai Lumpur dengan mengeksplore ke Indahan Sulawesi Selatan dengan menggunakan Mobil Jeep. Namun kali kini kami memilih melakukan Bakti Sosial dengan membantu anak anak Panti ashuhan dan Pesanteren yang ada di Kota Parepare, “ Kata Ketua, Syamsul Latanro.
Rombongan PJC bersama Kodim 1405 Mallusetasi road show di jalan raya untuk Anjangsana ke beberapa panti asuhan. Pada kesempatan itu, Ketua PJC Parepare, H Syamsul Latanro menyampaikan, pihaknya bersama Kodim 1405 Mallusetasi dalam menyambut Tahun Baru 2018 melaksanakan aksi sosial dengan berkunjung ke beberapa panti asuhan.
Senada juga disampaikan Dandim 1405 Mallusetasi, Letkol Arm, Adi Hamsyah mengatakan, bersama-sama dengan komunitas PJC melakukan aksi sosial ke panti asuhan.
“Ini bentuk kepedulian dan semangat berbagi kepada mereka di pengujung tahun 2017 ini, ” pungkas Dandim. (*)