SIDRAP, PIJARNEWS.COM — Bupati Sidrap, H Dollah Mando dan Wakil Bupati Sidrap, H Mahmud Yusuf menghadiri peringatan Hari AIDS Sedunia yang digelar di Pelataran Monumen Ganggawa Pangkajene, Sidrap, Ahad (1/12/2019).
Kegiatan digelar PKVHI (Perhimpunan Konselor VCT HIV Indonesia) cabang Sidrap, bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sidrap.
Dalam kesempatan itu, Dollah Mando mengingatkan masyarakat untuk menjauhi penyakit HIV AIDS.
“Jangan berperilaku yang beresiko tertularnya virus. Salah satunya tetap setia pada pasangannya,” pesan Dollah.
Meski demikian, Dollah berharap agar penderita HIV AIDS tetap dirangkul dan tidak dikucilkan.
Panitia pelaksana, Hj Nurhidayah Kaimal menjelaskan, kegiatan pada peringatan itu di antaranya, pemeriksaan HIV AIDS gratis, sosialisasi dan senam bersama dilanjut bagi-bagi hadiah.
“Pesertanya masyarakat umum, aparat puskesmas, anggota organisasi dan komunitas,” terang Nurhidayah.
Ia menambahkan, untuk pemeriksaan HIV juga dilaksanakan Sabtu malam, 30 November 2019 sekaligus lomba baca puisi tentang HIV AIDS.
“Rencananya, pemeriksaan juga akan dilakukan besok di Rutan Sidrap,” tutupnya. (rls/alf)