PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Parepare menjadi salah satu SMP unggulan yang ada di Kota Parepare.
Betapa tidak, sekolah yang terletak di jalan Karaeng Burane No. 18, Kelurahan Mallusetasi, Kecamatan Ujung, Kota Parepare mengukir beragam prestasi. Di bawah kepemimpinan Dra. Hj. Sri Enyludfiyah, M. Pd, prestasi SMPN 1 Parepare tidak hanya diperoleh tingkat lokal, namun juga tingkat nasional.
Bahtiar Kanu, S. Pd., M.M Kepala Bagian (Kabag) Humas UPTD SMPN 1 Parepare saat ditemui PIJARNEWS.COM, Senin (13/06/2022) menjelaskan beberapa prestasi yang telah diraih SMPN 1 Parepare karena ada program unggulan yang diterapkannya.
“Untuk prestasi guru kemarin kita mendapatkan beberapa juara diajang Olimpiade Guru Nasional tingkat Kota Parepare, diantaranya dibidang ilmu IPA Ibu St. Marwani meriah juara ke-3, bidang ilmu IPS Ibu Emmy Natsir juara ke-2, bidang ilmu Matematika pak Muslimin juara ke-2 serta 2 guru yang mengikuti lomba guru berprestasi tingkat Kota Ibu Widyawati dan saya sendiri ,” jelasnya.
Untuk prestasi siswa lanjutnya ada juara di bidang akademik pada Olimpiade Siswa Nasional (OSN) tingkat Kota Parepare diantaranya mata pelajaran IPS juara 1, mata pelajaran IPA juara 3, kemudian diajang lomba Olimpiade Matematika Nasional di Unhas ada Muh. Hafis yang meraih juara harapan 1.
“Untuk bidang non-akademik ada lomba pidato dalam rangka hari Anti Korupsi meraih juara pertama, kemudian puisi dalam rangka Anti Hari Rokok juara 1,” sambungnya.
Kepala UPTD SMPN 1 Parepare Hj. Sri Enyludfiyah mengatakan, kesuksesan guru dan siswa UPTD SMPN 1 Parepare meraih berbagai prestasi membanggakan itu tidak terlepas dari program-program unggulan yang dicanangkan sekolah.
“Untuk program unggulan di SMP 1 Parepare ini diantaranya yang mendukung ketakwaan kepada Tuhan yang maha esa dan akhlak mulia, pertama kita punya program Tahfidz Al-Qur’an, kedua menamatkan 30 juz Al-Qur’an setiap hari 15 menit sebelum jam pelajaran pertama dimulai,” ungkapnya.
“Di tahun ajaran baru kami juga membuat program unggulan, yakni melakukan kesepakatan dengan orang tua murid yang anaknya masuk di kelas 7 akan disuruh menghafal juz amma, jika mereka tamat dan menghafal 37 surah di juz 30 akan diberikan penghargaan dan yang tidak akan diberikan dorongan dan motivasi,” lanjutnya.
Saat ditanyai soal saran dan prasarana pendukung yang dibutuhkan SMPN 1 Parepare Hj. Sri Enyludfiyah menyebutkan, untuk kebutuhan kelas menurutnya sudah cukup namun untuk sarana penunjang masih belum madai.
“Seperti aula, ruang UKS dan ruang organisasi kesiswaan itu yang belum ada, sehingga itu yang sangat kami butuhkan saat ini,” ujarnya.
Reporter : Wahyuddin