PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Demokrat Parepare memulai tahapan selanjutnya penjaringan Calon Walikota Parepare. Uji Publik bagi para kandidat, digelar di Restoran Dinasty, mulai Sabtu 29/7.
“Semua tahapan harus diikuti oleh bakal calon, kalau tidak mengikuti otomatis akan gugur dengan sendirinya, termasuk uji publik ini,” kata Ketua Desk Pilkada Demokrat, Rudi Najamuddin.
Ia menambahkan, uji publik ini menjadi kesempatan bagi masyarakat menilai figur calon dengan melibatkan semua stakeholder. Tokoh masyarakat, agama, perempuan, komunitas, hingga media diberi kesempatan memberi masukan bagi para kandidat.
Ketua Demokrat Parepare Rahmat Sjamsu Alam mengatakan uji publik ini membedakan Demokrat dengan partai lainnya. “Kami ingin menyampaikan Demokrat itu partai yang demokratis dalam mengusunng calon walikota mendengarkan aspirasi masyarakat. Uji publik ini juga sebagai bentuk pendidikan politik,” urainua.
Desk pilkada nantinya menyiapkan kuisioner untuk 500 peserta. Penilaian masyarakat terhadap kandidat menjadi pertimbangan penting untuk Demokrat. (ris)