PINRANG, PIJARNEWS.COM — Calon Bupati Pinrang nomor urut satu, Abdul Latif, mengajak masyarakat untuk meningkatkan rasa peduli terhadap sesama. Apalagi, kata dia, salah satu hikmah yang dapat diraih selama menjalankan puasa di bulan suci Ramadan, yaitu kepedulian.
Latif mengatakan, dengan berpuasa umat muslim berjuang menahan lapar dan haus, sejak terbit hingga tenggelamnya matahari. Hal itu, jelasnya, supaya umat muslim juga dapat merasakan kondisi orang-orang yang sedang merasa kelaparan dan kehausan.
Latif mengungkapkan, dengan demikian seseorang akan merasa sadar dan turut merasakan hidup orang-orang, yang sedang atau berada dalam kekurangan. Sehingga, jelasnya, yang bersangkutan akan tersentuh jiwanya dan tergerak untuk peduli dan berbagi.
“Kita adalah mahluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain. Oleh karena itu, dalam momen Ramadan ini, selain kita menambah kedekatan pada Yang Maha Kuasa, puasa juga mendidik kita untuk memperbaiki hubungan kepada sesama,” katanya.
Latif mengemukakan, apabila seseorang telah merasakan langsung rasa lapar dan haus secara bersamaan, karena tempaan puasa, secara otomatis hati seorang muslim akan semakin tergugah untuk senantiasa peduli terhadap sesama. Utamanya, tambah dia, kepada orang-orang yang membutuhkan uluran tangan.
“Semoga dalam Ramadan ini, kita semua semakin peduli terhadap saudara-saudara kita yang hidup kekurangan. Supaya mereka merasa tidak hidup sendiri, dan kita semua hadir dan bersatu membantu mereka,” tandasnya. (rls/dmh)