PIJARNEWS.COM, PAREPARE – Forum rektor perguruan tinggi Muhammadiyah, Aisyiyah dan Mahasiswa gelar aksi Unjuk Rasa (Unras) bela Palestina di depan kampus Universitas Muhammadiyah (Umpar) Parepare, Selasa (7/5/2024).
Aksi damai itupun mendapat pengamanan maksimal dari kepolisian Polres Parepare dengan menurunkan dua pertiga kekuatan personel.
“Kami turunkan untuk Polres Parepare itu semaksimal mungkin, kami turunkan 2 pertiga dari kekuatan personel kami,” ucap Kabag Ops Polres Parepare Kompol Burhanuddin ke wartawan Pijarnews.com.
“Hal itu dilakukan untuk mengamankan jalannya aksi walaupun kita tahu bahwa ini adalah aksi damai. Jadi kami salut sejauh ini, dan mereka juga memang sudah diberikan ruang berdasarkan undang-undang,” tuturnya.
Burhanuddin juga menegaskan, meski aksi damai, namun pihaknya tetap mewaspadai oknum-oknum yang melakukan aksi diluar koridor yang telah ditentukan.
“Yang kami amankan adalah pengunjuk rasa, yang pada dasarnya masih berbuat damai, namun pada saat ada yang mengganggu itu yang kami fokuskan untuk bisa tetap berjalan damai,” tuturnya.
“Selain itu, juga para pengendara dan pejalan kaki, karena lokasi aksi ini merupakan jalan poros provinsi,” tutupnya.
Seperti diketahui, aksi yang dimulai sekitar pukul 11.00 WITA itu berlangsung sekitar satu jam yakni berakhir sekitar pukul 12.00 WITA. (INK)