PAREPARE,PIJARNEWS.COM–Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) membuka posko bantuan bagi korban bencana alam banjir dan tanah longsor di beberapa daerah Sulawesi Selatan (Sulsel).
Koordinator Tim Reaksi Cepat Tanggap (TRC) BPBD Kota Parepare, Erick Husain, kepada Pijarnews.com, Selasa (7/5/2024) mengatakan, menindaklanjuti perintah lisan pj wali kota Parepare melalui kepala pelaksana BPBD, posko bantuan pemerintah Kota Parepare melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah kembali dibuka di Kantor BPBD Gedung Call Center Terpadu Jl. Jend. Sudirman No. 80. “Sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian terhadap sesama, khususnya masyarakat yang terkena dampak bencana banjir dan tanah longsor di beberapa daerah wilayah Sulawesi Selatan,” ujar pria yang akrab disapa Erick itu.
Erick mengungkapkan posko bantuan BPBD dibuka untuk umum bagi warga Parepare yang ingin ikut berpartisipasi dalam kegiatan kemanusiaan ini bisa secara langsung mengantarkan bantuannya ke Kantor BPBD. “Kami memberikan pelayanan jemputan bantuan bila terkendala pada pengangkutannya selama 1 x 24 Jam,” tandasnya.
Dia melanjut, posko bantuan dibuka selama tiga hari ke depan terhitung pada hari ini Selasa (7/5/2024) sampai dengan Kamis, (9/5/2024), untuk selanjutnya menunggu arahan dari pimpinan. “Posko diaktifkan selama tiga hari mulai tanggal 7 sampai 9 Mei 2024 di Kantor BPBD Gedung Call Center Terpadu Jl. Jend. Sudirman,” ujarnya.
Penerimaan bantuan dibuka, kata dia secara umum, adapun kebutuhan mendesak yang sangat dibutuhkan antara lain, beras, mie instan, air mineral, ikan kaleng, gula, teh, susu, perlengkapan bayi, perlengkapan mandi, pembalut wanita, makanan siap saji lainnya.
Ia menambahkan, BPBD siap melayani penjemputan bila terkendala pada pengantaran keposko bantuan Cp. 0853 9512 7746 (Koord TRC-PB) selama 1 x 24 Jam. (adv/why)