PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Laskar Merah Putih (LMP) resmi berdiri di Parepare, usai Pengurus Markas Cabang masa bakti 2017-2022 dikukuhkan Sabtu lalu. Sebagai langkah awal, LMP bakal memperluas jaringannya hingga ke kelurahan.
“Saat ini kita sudah punya empat ranting di empat kecamatan. Target selanjutnya, LMP punya ranting hingga ke 22 kelurahan se-Parepare,” jelas Ketua LMP Parepare, H. Syamsul Latanro (HSL), Minggu 12/11.
Mantan ketua AMPG Golkar Parepare itu membeberkan, pada 22 kelurahan tersebut sekira 1000 kader ditargetkan bergabung. “Paling rendah akan ada 1000 kader LMP se-Parepare,” ujarnya.
Sebelumnya, LMP Parepare resmi dikukuhkan pada Sabtu, 11/11 di Gedung 202 Parepare. Pelantikan dihadiri Ketua Umum LMP Pusat, H Adek Erfil Manurung, Ketua LMP Muda Sulsel Irwan Adnan, hingga Walikota Parepare Taufan Pawe beserta unsur forkopimda. Turut hadir pengurus KNPI Parepare, MPC PP Parepare, FKPPI, dan sejumlah perwakilan ormas. (amr/ris)