SIDRAP, PIJARNEWS.COM–Garda Pemuda NasDem Sidrap melakukan aksi sosial dengan membantu memperbaiki rumah warga yang terdampak angin kencang di Desa Bina Baru, Kecamatan Kulo, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Jumat (11/3/2022).
Dalam kegiatan itu, selain turut membantu memperbaiki rumah, Garda Pemuda NasDem Sidrap juga memberi uang santunan pada Korban angin kencang.
Ketua Garda Pemuda NasDem Sidrap yang juga anggota DPRD Sidrap Saenal Rosi mengatakan, rumah tersebut milik Hendra (40), atap rumah yang berbahan seng rusak setelah diterjang angin kencang pada Selasa (21/2/2022) lalu. Sebagai bentuk kepedulian, Partai Nasdem melalui organisasi sayapnya turun membantu meringankan beban warga yang terdampak.
Saenal Rosi yang juga anggota DPRD Fraksi NasDem Sidrap tersebut menyebut aksi sosial ini juga merupakan perintah ketua DPW Partai Nasdem Sulsel, H. Rusdi Masse yang meminta semua kader Nasdem di daerah agar hadir ditengah-tengah masyarakat yang membutuhkan, dan tidak hadir pada saat ingin dipilih saja.
“Kegiatan ini merupakan perintah langsung Ketua DPW NasDem Sulsel Bapak H.Rusdi Masse,” ujarnya.
Sementara itu Pembina Garda Pemuda NasDem Sidrap sekaligus ketua oto X Sulawesi Selatan Wasianto turut mensupport kegiatan aksi sosial ini. Pria yang akrab disapa Sinto itu berharap aksi sosial yang dilakukan Garda Pemuda NasDem Sidrap dapat meringankan beban warga.
“Semoga bantuan yang diberikan bisa sedikit meringankan beban warga yang terkena musibah bencana,” tandasnya.(mt)