PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Inovasi sajian minuman semakin beragam, seiring menjamurnya warkop di Kota Parepare. Salah satu yang unik bisa anda temuka di Kedai Kopi Serumpun, Jalan Bukit Indah.
Serumpun punya menu khas yang diberi nama Serumpun Teh Pandan. Di warkop yang baru setahun berdiri itu, Teh ini menjadi sajian andalan karena citarasanya yang beda. Segarnya teh dengan campuran sari pandan dan susu.
Owner Kedai Kopi Serumpun, Uga mengatakan hanya teh ini yang disematkan kata ‘Serumpun’ diantara 60 jenis minuman yang tersedia. “Ini ciri khas Serumpun, diracik sendiri oleh istri saya. Kebetulan dia gemar mengolah sari pandan menjadi pelbagai jenis sajian,” urai Uga saat ditemui PIJAR, Senin 11/9.
Istri Uga butuh belasan kali percobaan hingga menemukan rasa yang pas dan seimbang. Resepnya sendiri dia rahasiakan, demi menjaga teh ini tetap menjadi resep keluarga. Namun Uga tidak sungkan mengajak PIJAR melihat proses meracik tah, sari pandan dan susu menjadi satu minuman segar.
Di kedai yang didominasi ornamen dari bambu itu, dalam sehari, Serumpun Teh Pandan bisa laku hingga 30 sampai 50 gelas. Harganya pun cukup terjangkau, hanya Rp15 ribu dengan gelas cukup besar.
“Kalau yang paling sering dipesan pelanggan itu yang sajian dinginnya, apa lagi pada cuaca panas seperti ini. Tetapi nikmat juga disajikan panas,” sambungnya.
Hanya beberapa bulan diperkenalkan, resep Serumpun Teh Pandan banyak diminta warkop, bahkan restoran lain. Namun Uga memutuskan untuk tetap menyimpan resepnya untuk kedai kopi Serumpun. Dia ingin, teh itu hanya bisa dinikmati di kedai bernuansa alam tersebut. Bagaimana, tertarik mencoba? (*)